Kutipan.news, BOLSEL – Berlangsung meriah, lapangan Garuda di Kecamatan Pinolosian, Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), menjadi saksi antusiasme warga yang tak terbendung pada Rabu, 20 November 2024 kemarin.
Kampanye akbar pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bolsel nomor urut dua (2), Iskandar Kamaru dan Deddy Abdul Hamid menjadi magnet ribuan pasang mata memadati lokasi tersebut.
Pasangan dengan jargon IDEAL itu, membuat kemacetan kurang lebih sepanjang dua kilometer berkonvoi menuju tempat kampanye.
Solidaritas dan Komitmen IDEAL Dalam orasinya, Iskandar Kamaru menegaskan komitmennya untuk menjaga persatuan Bolsel.
“Kami tidak ingin Bolsel terpecah apalagi tergadaikan. Kita ingin daerah ini terus bergerak maju, bukan untuk kepentingan pribadi, melainkan demi masyarakat,” tegas Iskandar.
Ia juga menyerukan agar fitnah yang ditujukan kepadanya tidak menjadi penghalang untuk melanjutkan pembangunan.
“Tak apa kita tetap bersatu untuk kemajuan Bolsel,” lanjutnya dengan penuh semangat.
Senada dengan Iskandar, Deddy Abdul Hamid mengajak warga untuk menjaga solidaritas menjelang hari pemilihan pada 27 November.
“Mari kita kawal proses ini bersama-sama. Jaga kekompakan tim dan pastikan kemenangan untuk pasangan IDEAL,” ucapnya.
Hiburan dan Semarak Kampanye Tak hanya berisi orasi, kampanye ini juga diisi dengan hiburan yang memukau. Penampilan artis Coco Lense, Roadkustik, Isal Gorapu, dan sejumlah talenta lokal menambah kemeriahan suasana.
Lagu-lagu yang mereka bawakan menggugah semangat para pendukung yang berbaur dalam keceriaan. Sejumlah tokoh penting Bolsel dan pimpinan partai koalisi seperti PDI Perjuangan, Gerindra, PAN, PKB, dan PKS turut hadir, mempertegas dukungan solid terhadap pasangan ini.
Kampanye akbar ini menjadi bukti bahwa pasangan IDEAL berhasil menyatukan masyarakat Bolsel di bawah visi besar mereka: menciptakan kemajuan yang inklusif tanpa mengorbankan persatuan. Semangat ini terlihat jelas di wajah setiap pendukung yang hadir, memberikan energi baru menjelang hari pemilihan yang tinggal hitungan hari.* (indang).
Comment